Bawaslu Kampar Awasi KPU Kampar Dalam Rangka Sosialisasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan
|
BANGKINANG – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu-Red) Kabupaten Kampar mengunjungi Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Kampar bersama KPU Kabupaten Kampar dalam rangka sosialisasi terkait dengan Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020, Kamis (10/09/2020) di Jalan Ahmad Yani Kelurahan Langgini Kecamatan Bangkinang Kota.
Hadir pada kegiatan tersebut Anggota Bawaslu Kabupaten Kampar Marhaliman dan Witra Yeni serta Staf Bawaslu Kabupaten Kampar, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Kampar serta Staf KPU Kabupaten Kampar, rombongan di sambut langsung Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kampar Syamsul Muhkamar, Sekretaris dan Pengurus lainnya.
Syamsul Muhkamar menyampaikan pada pertemuan dalam bentuk dialog ini tentang permasalahan pada setiap Pemilihan, “persoalan atau permasalahan yang sering muncul pada setiap Pemilhan adalah Pemuktahiran Data Pemilih” ucap Syamsul Muhkamar.
Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kampar ini menyambut baik "Road Show" yang dilaksanakan oleh KPU yang langsung di awasi secara melekat oleh Bawaslu Kabupaten Kampar.
Pada kesempatan itu Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Kabupaten Kampar, Marhaliman menyampaikan Bawaslu Kabupaten Kampar telah mengusulkan kepada KPU Kabupaten Kampar untuk road show atau turun ke Partai Politik berkenaan dengan Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 ini. Menurutnya Bawaslu berkewajiban dalam pengawasan Pemuktahiran Data Pemilih, “Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan ini berakhir pada bulan Desember ini dan kami mengawasinya” ucap pria yang akrab disapa Liman itu.
Liman berharap DPD Partai Nasdem Kabupaten Kampar ini menindaklanjuti maksud dari pertemuan ini “ Partai Politik agar menginformasikan ke tingkat yang paling bawah terkait Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan ini” harap Liman.
Sementara itu Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten Kampar Witra Yeni mengapresiasi KPU Kabupaten Kampar yang telah turun ke Desa-desa “kami mengapresiasi KPU yang turun kedesa sebanyak 40 (empat puluh) Desa” kata Witra.
Witra juga menyampaikan bahwa perempuan lebih berpartisipatif dalam Pemilihan Kepala Daerah “pada Pilkada Kampar tahun 2017 lalu, perempuan yg mempunyai hak pilih hampir 100 % mempergunakan hak pilihnya, sedangkan laki-laki yang memiliki haak pilih hanya 63,3% yang mempergunakan hak pilihnya, terlihat fanatisme perempuan dalam menggunakan hak pilih pada Pilkada Kampar terdahulu” tutur Witra.
Sebelumnya Ketua KPU Kabupaten Kampar Ahmad Dahlan menyampaikan tujuan dari kunjungan ini dalam rangka Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 yang juga dalm rangka silaturrahmi dengan Partai Politik dan kerja sama dalam Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan. “masukan data pemilih yang belum masuk dalam Daftar Pemilih dari Partai Politik dapat disampaikan kepada KPU Kabupaten Kampar” ungkap Dahlan. Dahlan juga berharap kerjasama kedepannya terus dilakukan.
Penulis : Zulfadli
Dokumentasi : Humas Bawaslu Kampar