Lompat ke isi utama

Berita

Syawir Ajak Siswa Berpartisipasi Aktif Dalam Proses Demokrasi

Ketua Bawaslu Kampar Foto bersama

 

Bangkinang, Bawaslu Kampar -  Dengan tema “Peran Murid Sebagai Generasi Muda Dalam Proses Demokrasi” Ketua Bawaslu Kabupaten Kampar, Syawir Abdullah hadir sebagai narasumber pada kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Suara Demokrasi yang ditaja Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Bangkinang Kota Kabupaten Kampar.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan pengetahuan tentang Demokrasi kepada generasi muda terutama anak didik,  dan diikuti sekitar 400 siswa Kelas X, bertempat Aula SMA Negeri 2 , yang terletak di Jl. Dr. A. Rahman Saleh Bangkinang Kota Kabupaten Kampar, Jumat (30/8/24).

Kepala SMAN 2 Bangkinang Syamsurizal, membuka secara resmi kegiatan ini, dalam sambutannya Syamsurizal mengingatkan betapa pentingnya menanamkan nilai-nilai demokrasi sejak dini. Dengan didampingi oleh Tim P5 Kelas X
“Bahwa generasi muda memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga dan memperkuat sistem demokrasi yang telah dibangun dengan susah payah oleh para pendahulu bangsa,' terang Syamsurizal.

Dikatakannya bahwa kegiatan ini bukan sekadar acara seremonial, tetapi sebuah langkah nyata dalam mendidik dan mempersiapkan generasi penerus bangsa untuk berperan aktif dalam proses demokrasi.

'Dengan demikian, SMA Negeri 2 Bangkinang Kota tidak hanya mencetak siswa yang cerdas secara akademik, tetapi juga siswa yang memiliki integritas dan komitmen kuat terhadap nilai-nilai Pancasila dan demokrasi,'harap Syamsurizal.

Sementara itu Ketua Bawaslu Kampar Syawir Abdullah dalam pemaparannya mengajak para siswa untuk memahami betapa krusialnya partisipasi aktif mereka dalam proses demokrasi, mulai dari pemahaman hak dan kewajiban sebagai warga negara hingga peran mereka dalam memastikan terselenggaranya pemilu yang jujur dan adil.

'Para siswa untuk tidak hanya menjadi penonton dalam demokrasi, tetapi juga menjadi pelaku yang kritis dan berdaya dan perlu diingat bahwa suara adek-adek ini  bukan sekadar simbol, tetapi juga kekuatan yang dapat membawa perubahan nyata dalam masyarakat,'ucap Syawir.

Para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini bahkan saat dilakukaan sesi tanya jawab yang interaktif  mereka menyampaikan pandangan dan pertanyaan, yang dijawab dengan penuh antusias oleh narasumber. Sebab  ini adalah momen penting bagi siswa untuk mulai melihat diri mereka sebagai agen perubahan yang mampu mengarahkan masa depan bangsa menuju ke arah yang lebih baik.

Setelah kegiatan yang penuh dengan wawasan dan inspirasi yang tak hanya mendidik tetapi juga membangkitkan semangat demokrasi di kalangan generasi muda ini, ditutup dengan sesi foto bersama dengan Para siswa, narasumber, Kepala Sekolah, dan Tim P5 Kelas X.

Penulis : Bella Apriliani